Tangga diciptakan untuk memudahkan kita menaiki gedung yang tinggi sehingga dapat mencapai bagian gedung yang ada diatas, ataupun menuruni lereng dan lembah yang curam, sehingga meminimalisir terjadinya jatuh ataupun tergelincir. Setidaknya, dengan adanya tangga, warga yang naik ataupun turun mengetahui medan pulang-pergi.
Namun bagaimana jadinya ya jika tangganya malah berbentuk seram dan membuat siapapun yang akan menaikinya harus berpikir dua kali? Tangga-tangga ini berada di bibir tebing, di belakang air terjun, serta di berbagai tempat yang ekstrim untuk dilewati.
Seperti yang dilansir dan dirangkum dari brightside.me, berikut 9 foto anak tangga yang bakal bikin kamu mikir dua kali kalau mau lewatin. Jangan ragu untuk scroll lebih dalam, Pulsker!
Jangan lupa untuk share ke media sosial kamu agar lebih banyak orang tau tentang artikel ini!
1. Yang pertama ada tangga akses menuju benteng Kalaantin Durg. Merupakan salah satu tangga paling berbahaya di dunia. Karena kondisinya yang selalu basah terkena embun.
2. Lalu ada tangga zigzag diantara bebatuan besar yang berada di Colombia ini merupakan akses menuju sebuah gedung.
3. Yang ketiga ada Tangga Ha’iku di Hawaii. Tangga ini menjadi salah satu rute favorit para pendaki yang menggemari kegiatan ekstrim.
4. Lalu ada tangga berbemtuk spiral setinggi 300 kaki yang merupakan akses menuju puncak Gunung Taihang di China. Ngeri sih ya, apalagi kalo sampe berdesak-desakan
5. Yang keempat ada jalur El Caminito del Rey, jalur ini dibangun untuk menghubungkan dua buah pembangkit listrik. Karena penggunaan material yang murah, banyak terjadi kecelakaan bagi yang melintas disana. Pada tahun 2005 pun dilakukan rekonstruksi, dan jalur ini dinyatakan aman untuk dilewati.
6. Jalan menuju surga merupkan julukan bagi jalur yang merupakan akses ke gunung Hua di China. Bentuk tangga yang begitu curam serta pijakan dan pegangan yang seadanya membuat tangga ini semakin esktrim untuk dilewati.
7. Di Ekuador, terdapat air terjun bernama Kuali Iblis. Bagi wisatawan yang ingin menuju kesini, haruslah melewati gugusan anak tangga di belakang air terjun yang tentunya sangat licin.
8. Masih di tempat yang sama, akses lainnya menuju air terjun merupakan gua sempit, sehingga siapapun yang berkunjung haruslah ekstra hati-hati dalam melewati jalur ini
9. Deesa Abhaneri di India, di desa ini terdapat sebuah kuil kuno yang memiliki ribuan anak tangga. Anak tangga ini berfungsi untuk mengumpulkan air hujan menjadi satu di sebuah kolam. Bagi wisatawan yang menuruni tangga ini haruslah berhati-jati, karena tangga ini tidak dilengkapi pengaman dan pegangan.
Bagaimana? berani mencobanya suatu saat nanti?